241 Juta Facebook Berada di Asia Tenggara
241 Juta Facebook Berada di Asia Tenggara

Facebook, pada awal tahun ini melaporkan jumlah penggunanya telah mencapai 1,59 miliar orang. Sekitar 15 persen dari total tersebut ternyata berasal dari Asia Tenggara.

Jumlah pengguna pengguna di kawasan Asia Tenggara, termasuk Indonesia, mencapai total 241 juta orang. Selain itu diketahui bahwa 94 persen dari ratusan juta orang tersebut mengakses Facebook menggunakan ponsel.

“Asia Tenggara adalah memiliki perkembangan mobile-first yang dinamis, sekaligus merupakan wilayah dengan pertumbuhan tercepat bagi Facebook,” terang Managing Director South East Asia, Facebook,

Selain itu lembaga riset TNS juga melakukan dua survei. Pertama dilakukan pada 2014, dengan responden pengguna berusia 16 tahun ke atas di Filipina, Malaysia, dan Thailand.

Survei kedua dilaukan pada 2015 dengan responden berusia 18 tahun ke atas di Singapura dan Vietnam.

Hasilnya menunjukkan bahwa para pengguna Facebook di Asia Tenggara menggunakan media sosial tersebut untuk membaca berita, menemukan game, produk, merek serta hiburan terbaru.

Khusus untuk soal bisnis, Facebook baru saja mengukir capaian baru. Total ada 3 juta pengiklan aktif yang memakai media sosial tersebut dan sebagian besar adalah pengiklan di Asia Tenggara.

Iklan-iklan yang ditawarkan itu pun tak cuma dikonsumsi oleh orang dari negeri sendiri, melainkan lintas negara.

Penelitian lain yang dirilis oleh lembaga riset McKinsey menunjukkan setengah dari pengguna Facebook terhubung dengan seseorang dari negara yang berbeda. Angka ini tumbuh tiga kali lipat dalam satu tahun terakhir.

Berdasarkan analisis itu, 50 juta usaha kecil menengah yang berjualan di Facebook menemukan bahwa 30 persen pelanggan mereka datang dari negara lain.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY