Review SmartphoneKumpulan lengkap review smartphone Indonesia

Cara Mudah Membuat Shortcut Folder di Taskbar Windows

Jika Anda menyukai suatu jalan pintas, maka Anda sama seperti saya. Menjadi suatu hal yang sangat klasik dan membutuhkan waktu lebih untuk membuka folder dengan harus memilih Start Menu lalu mengklik satu persatu folder untuk menuju direktori file yang ingin Anda buka. Tutorial kali ini adalah bagaimana cara menambah shortcut This PC (Windows 10) atau My Computer (Windows 7) di taskbar. Anda juga bisa menggunakan tutorial ini untuk membuat shortcut folder favorit Anda di taskbar.

Langkah pertama, klik kanan pada area kosong taskbar, lalu pilih Toolbars, kemudian pilih New Toolbar.

Arahkan pointer Anda ke folder yang ingin Anda tambahkan ke taskbar. Pada contoh berikut, saya menambahkan shortcut This PC ke taaskbar. Setelah memilih folder, klik Select Folder.

Sekarang, Anda sudah bisa melihat shortcut folder favorit Anda di taskabr. Pengguna Windows 10 bisa melihat di sisi kanan taskbar. Bagi pengguna Windows 7, shortcut tersebut berada di sisi kiri taskbar. Jika shortcut yang Anda buat adalah This PC, Anda cukup mengarahkan pointer ke arah panah, lalu Anda akan segera bisa menuju folder yang ingin Anda buka.

Demikian tutorial bagaimana cara membuat shortcut folder di taskbar Windows.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *